Kemarin diajak teman untuk mengantarnya ke Bandung Electronic Center (BEC) Jl. Purnawarman no.13-15, untuk membeli Blackberry (BB) Gemini 8520 yang memang sudah diinginkannya dan telah dilakukan riset selama seminggu terakhir untuk menetapkan pilihannya itu. Ternyata rata-rata harganya naik dari harga minggu lalu, rentang harga BB Gemini 8520 di BEC adalah 2250.000-2350.000.
Sebelum berangkat, memang teman saya sudah menetapkan untuk membeli BB Gemini 8520, namun karena saya beri masukan tentang beberapa review Operating System/OS Android (open source, bisa dioprek lebih dalam, potensi jadi OS andalan di masa mendatang, dll.. pokoknya seabrek keunggulannya dibanding BB OS) , nominasi pun bertambah menjadi BB Gemini, Samsung Galaxy 5 dan SE Xperia X10 mini pro. Dengan budget 2,3 juta mungkin terasa aneh jika Sony Ericsson Xperia X8 tidak masuk pilihan. Sengaja tidak saya jelaskan lebih jauh kepada teman saya tentang gagdet satu ini agar dia tidak tertarik karena X8 adalah gadget incaran saya, tinggal nunggu yang versi hitam, yang isunya segera hadir.:)
Tidak butuh waktu lama bagi kami untuk membandingkan-bandingkan harga dari satu toko/counter ke toko yang lain. Setelah beberapa counter kami bandingkan harganya, akhirnya pilihan jatuh ke BB Gemini 8520 di toko bernama G Celluler dengan harga termurah, yaitu Rp 2.275.000 bonus memory stick 2 GB. Ada yang lebih murah, yaitu 2260rb di lantai paling bawah BEC, tapi sayang tanpa memory 2 GB.
Akhirnya terselamatkanlah calon gadget baru saya SE Xperia X8. Mudah-mudahan sampai black colournya keluar, belum ada teman yang beli smartphone ini...
Setelah urusan pembayaran dan lain-lainnya beres, saya mencoba mengunjungi Axis Center yang terletak satu lantai dengan G Celluler untuk menanyakan harga kartu perdana Axis yang bukan . Betapa terkejutnya saya setelah diberi tahu harganya ternyata harga kartu perdana di Axis Center jauh lebih murah daripada di counter-counter hp pinggir jalan. Dengan uang 2000 rupiah udah bisa beli SIM card GSM Axis yang paket internetnya termurah dan tercepat di kosan saya itu..:)
Blog Archive
-
▼
2010
(42)
-
▼
November
(15)
- Eset nod32 id, Eset Smart Security update, ESS use...
- The Coolest Adobe Photoshop Effect 2010 Tutorials ...
- How to Upgrade Firmware Novatel Merlin XU870 3G HS...
- Eset nod32 id, Eset Smart Security, ESS username a...
- Hotel, Wisma, Penginapan Murah dan Recommended di ...
- Xperia X8 yang Terselamatkan berkat BB Gemini 8520
- How To Easily Install Windows 7/Vista/XP From A US...
- Untung-Rugi Membuka Rekening Tabungan Cimb Niaga A...
- Eset nod32 id, Eset Smart Security, ESS username a...
- How to Protect Computer From USB Flash Drive Autor...
- Ini Dia, Foto Penulis Pidato Barack Obama, Pencipt...
- Sedikit Bocoran tentang Sony Ericsson Xperia X7 da...
- Guide: Speed Up Your Internet Connection By Using ...
- HJYU2Y7T52SB
- Tabungan X-tra Bank CIMB Niaga
-
▼
November
(15)
Browse: Home > pengalaman > Xperia X8 yang Terselamatkan berkat BB Gemini 8520
Monday, November 15, 2010
Xperia X8 yang Terselamatkan berkat BB Gemini 8520
at
Monday, November 15, 2010
Posted by
norvox
4
comments
Posted under :
artikel,
bandung,
handphone,
pengalaman
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
btw, harga se xperia x8 di bec bandung bulan ini berapa ya? naik jadi lebih mahal kah?
2 minggu lalu ke BEC harganya sekitar 1.950-2juta. plus memory 2GB.
kapan ya muncul yang hitam? ingin banget yang hitam, g suka yang putih...minggu ini ingin beli x8
“I can never read all the books I want; I can never be all the people I want and live all the lives I want. I can never train myself in all the skills I want. And why do I want? I want to live and feel all the shades, tones and variations of mental and physical experience possible in my life. And I am horribly limited.”